Bahan-bahan
-
1/2 kg Dada/ fillet ayam, cuci bersih
-
4 lmbr daun jeruk
-
1 lmbr daun salam
-
1 batang serai, geprek
-
1/2 sdt garam
-
1/2 sdt kaldu rasa jamur
-
1/2 sdt gula merah
-
1/2 sdt kecap manis
-
Air untuk merebus ayam
-
Minyak untuk menggoreng dan menumis
-
Bumbu Halus:
-
15 buah cabai rawit merah (sesuaikan selera)
-
4 buah cabai keriting
-
5 buah bawang merah
-
3 siung bawang putih
-
3 butir kemiri
Langkah
-
Rebus dada/fillet ayam sampai matang, kemudian suwir-suwir. Panaskan minyak, goreng ayam suwir, sesuai selera aja ya mom’s (Saya senang yg agak kering). Angkat, sisihkan.
-
Panaskan minyak, tumis bumbu halus, masukan daun jeruk, daun salam dan serai geprek. Tumis sampai matang/wangi.
-
Beri bumbu garam, kecap manis, gula merah dan kaldu rasa jamur. Masukan ayam suwir aduk rata. Koreksi rasa, angkat sajikan dengan nasi hangat. Enjoy